DEPOK – CCEC-TKIT Nurul Fikri menggelar kegiatan Bulan Bahasa yang bertujuan untuk menumbuhkan minat baca di kalangan siswa. Mengingat maraknya penggunaan gadget yang menyebabkan anak-anak kurang tertarik membaca buku, kegiatan ini menjadi solusi untuk mengembalikan minat baca anak-anak.
Dalam rangkaian kegiatan yang berlangsung, siswa-siswi TKIT Nurul Fikri diajak untuk membaca buku bersama, diadakan bazar buku, serta acara puncak yang menampilkan performance siswa di panggung. Melalui kegiatan ini, diharapkan anak-anak dapat lebih mencintai buku dan memperbaiki keterampilan literasi mereka.
“Tema Bulan Bahasa ini bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan terhadap buku, memperkaya koleksi bacaan, serta memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk tampil dan percaya diri di panggung,” ujar Titin Sri Nurhasanah, PIC kegiatan tersebut.
Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pembelajaran, tetapi juga memberikan ruang bagi anak untuk mengekspresikan diri melalui pertunjukan di atas panggung, sekaligus meningkatkan kemampuan berbicara dan kepercayaan diri mereka.
Leave A Comment