DEPOK – SIT Nurul Fikri membagikan sekitar 1.659 kantong daging qurban kepada civitas akademika dan masyarakat sekitar hasil penyembelihan dari 10 ekor sapi dan 26 ekor kambing kurban Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah, Senin, 11 Juli 2022.
Dengan rincian masing-masing unit mulai dari TK sebanyak empat ekor kambing, SD sebanyak lima ekor sapi dan 14 ekor kambing, SMP sebanyak empat ekor sapi dan empat ekor kambing dan SMA sebanyak satu ekor sapi dan empat ekor kambing.
Penyembelihan dilakukan dibeberapa tempat diantaranya di halaman sekolah SDIT, SMPIT, dan SMAIT Nurul Fikri. Namun untuk unit TK penyembelihan dilakukan di lingkungan sekitar TK. “Karena TK hanya empat ekor kambing, kita serahkan ke RT sekitar TK. Tidak melakukan penyembelihan di lingkungan TK seperti biasanya,” ucap humas TKIT Nurul Fikri, Titin Nurhasanah.
SIT Nurul Fikri menyalurkan sebanyak 852 kantong dibagikan ke warga sekitar sekolah, khususnya yang merayakan Idul Adha 1443 Hijriah dan 807 kantong untuk civitas akademika.
Pemotongan hewan qurban sebagai kegiatan untuk mendekatkan diri kepada Allah, meneladani hikmah yang terkandung dalam kisah Nabi Ibrahim alaihissalam dan kepedulian serta empati terhadap masyarakat sekitar.
Menurut ketua pelaksana qurban SMPIT Nurul Fikri, Ustaz Abbas Mustofa, mengucapkan syukur setelah dua tahun pandemi SMPIT Nurul Fikri bisa kembali melaksanakan kurban seperti tahun-tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah bini’matihii tatimmushsholihat… Segala puji milik Allah dengan nikmat-Nya ibadah menjadi sempurna. Setelah dua tahun Allah menguji dengan corona 2 periode SMPIT Nurul Fikri absen dalam kegiatan Idul Qurban. Alhamdulillah Tahun ini SMPIT Nurul Fikri bisa hadir kembali dalam rangka Syiar Qurban dan Meneladani Siroh Nabi Ibrahim Alaihissalam,” kata Ustaz Abbas.
Hal yang sama pun disampaikan oleh ketua pelaksana qurban SDIT Nurul Fikri, Ustaz Fadchur Rozaq, Alhfz selain untuk meneladani Nabi Ibrahim AS juga untuk menumbuhkan kesadaran dan peran serta umat Islam khususnya siswa-siswi dalam upaya mengembangkan kecintaan kepada sesama, dalam perwujudan takwa kepada Allah.
“Juga memperkokoh jalinan silaturahim dalam upaya menopang ukhuwah islamiyah diantara keluarga besar Nurul Fikri dengan masyarakat muslim di sekitar,” terang Ustaz Rozaq.
Leave A Comment